Press Release PKKMBP (Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru) PGSD FIP UNJ 2021


Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiwa Baru merupakan sebuah kegiatan untuk mengenal lebih dekat program studi khususnya PGSD ini. PKKMBP PGSD tahun 2021 ini mengusung tema JELAJAH (Jejaki Langkah Menuju Awal yang Hebat). PKKMBP PGSD ini dilaksanakan pada tanggal 14, 20, dan 22 Agustus 2021 melalui aplikasi Zoom Cloud Meetings dan Google Classroom.


PRA PKKMBP PGSD FIP UNJ 2021 dilaksanakan pada tanggal 14 Agustus 2021 dan dimulai pukul 07.00 WIB untuk registrasi peserta kemudian dilanjutkan dengan Focus Group Discussion (FGD). Adapun di PRA ini terdapat beberapa rangkaian kegiatan, antara lain pembukaan oleh mc sdr. Ridwan Fauzi dan sdri. Nadia Virdha Izzati. Selanjutnya, tilawah oleh sdr. Azarial Ubaidi. Menyanyikan lagu Indonesia Raya. Sambutan oleh Ketua Pelaksana sdr. Taufik Agung Ismadi dan Ketua BEMP PGSD FIP UNJ 2021 sdr. Muhammad Taufik Rochman. Setelah sambutan, pembacaan tata tertib. Kemudian, pengenalan 4 lagu yaitu Mars PGSD, Totalitas Perjuangan, Buruh Tani, dan Darah Juang. Setelah pengenalan 4 lagu, ditampilkan video pengenalan panitia, lalu video pengenalan 4 lembaga (MAF, RUMBEL, LLMP, dan BEMP). Setelah penampilan 4 lembaga, ada ice breaking. Setelah itu dilanjutkan dengan penampilan video-video komunitas (Seri, Voli, Futsal, Psikom, Asik). Selanjutnya, sosialisasi dan pencalonan Ketua Angkatan. Kemudian, pembagian kelompok dan penugasan yang dibacakan oleh sdri. Desi Oktaviani, sdri. Dini Anggita , dan sdri. Indhira Aulia. Terakhir, sosialisasi sidak oleh sdr. Muhammad Feby Tian Syahputra dan acara selesai pukul 11.49 WIB.


 

PASS PKKMBP PGSD FIP UNJ 2021 dilaksanakan pada tanggal 20 Agustus 2021 dan dimulai pukul 06.00 WIB untuk registrasi dan sidak peserta. Selanjutnya, pukul 07.00 - 07.25 WIB terdapat Focus Group Discussion yang dimana setiap pagi masing-masing agama melakukan kegiatan mentoring. Acara PKKMBP dibuka pada pukul 07.35 WIB oleh mc sdr. Ridwan Fauzi dan sdri. Rifa Nabila, selanjutnya tilawah oleh sdr. Azarial Ubaidi. Kemudian, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars PGSD. Lalu, sambutan oleh Ketua Pelaksana sdr. Taufik Agung Ismadi dan sambutan oleh Koordinator Prodi Ibu Dr. Gusti Yarmi, M.Pd. Setelah sambutan, ada pembacaan tata tertib selama rangkaian PKKMBP PGSD 2021 ini. Pukul 08.10 - 09.20 WIB terdapat materi perkenalan prodi oleh Ibu Dr. Gusti Yarmi, M.Pd. Untuk pengenalan prodi ini, ditampilkan video profil kampus dan ppt profil dosen. Yang dimana, pada materi ini para dosen hadir menyapa Mahasiwa Baru.  Lalu dilanjutkan dengan post test mengenai materi yang telah disampaikan tersebut. Selanjutnya penyampaian materi kurikulum prodi oleh Ibu Dr. Gusti Yarmi, M.Pd. lalu dilanjutkan lagi dengan post test. Setelah itu, ditampilkan video panduan pengisian biodata dan KRS dan dilanjutkan dengan post test.

Pada pukul 11.05 - 13.00 WIB ishoma. Pengondisian peserta dan dimulai kembali pukul 13.00. Selanjutnya Pukul 13.15, ada ice breaking. Kemudian, menonton video melalui YouTube tentang materi Kiat Sukses dan Motivasi Belajar di PT serta Kewirausahaan, Prospek, dan Peluang Kerja Prodi dan setelah itu terdapat post test mengenai materi tersebut. Terakhir, sosialisasi donasi advokasi oleh sdri.  Elsa Adelia Fitriyani dan sdri. Meyla Nur Hasanah. Acara PASS PKKMBP PGSD 2021 selesai pukul 14.26 WIB. 

 

PASCA PKKMBP PGSD FIP UNJ 2021 dilaksanakan pada tanggal 20 Agustus 2021 dan dimulai pukul 06.00 WIB untuk registrasi dan sidak peserta. Selanjutnya, kegiatan Focus Group Discussion. Pembukaan oleh mc sdr. Eurico Akbar Dwi Priambudi dan sdri. Ayuandini Cahyaning Diah. Pembacaan ayat suci Al-Qur'an oleh sdr. Muhamad Nuralif dan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars PGSD dan Totalitas Perjuangan. Selanjutnya, ada ice breaking dan pembacaan tata tertib. Kemudian, pemaparan grand design oleh Calon Ketua Angkatan. Lalu setelahnya, dimulai untuk voting calon ketua Angkatan. Dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Bapak Dr. Otib Satibi Hidayat, M.Pd. terkait etika dan budaya PGSD yang dimoderatori oleh sdr. Azarial Ubaidi. Setelah penyampaian materi, terdapat post test tentang materi tersebut. Kemudian dilanjutkan dengan Talkshow Mahasiswa Berprestasi oleh Kak Ranti Rahmawati dan Kak Aqila Rana Syafiqah yang dimoderatori oleh sdri. Diana Ayuningsih. Selanjutnya terdapat pemaparan tentang edukasi beasiswa (KSE, YBMBRI, KJMU). Setelah ishoma, dilanjutkan kembali edukasi beasiswa (GENBI, KIP-K/Bidikmisi). Kemudian, ada hiburan oleh ASIK dan SERI PGSD. Setelah itu, terdapat materi tambahan oleh Ibu Dr. Gusti Yarmi, M.Pd. mengenai kurikulum prodi dan pengesahan Ketua Angkatan PGSD 2021. Lalu, pengumuman peserta dan kelompok terbaik serta kesan pesan dari peserta. Terakhir, pembacaan sanksi oleh TDK, pengisian angket, dan kemudian ditutup oleh mc pukul 15.00 WIB.


Itulah Rangkaian PKKMBP PGSD FIP UNJ 2021. Sekali lagi kami mengucapkan, Selamat Datang kepada Mahasiswa/i Baru Pendidikan Guru Sekolah Dasar 2021. Semangat berproses.

Komentar